TUTORIAL

Trend 2015

Rabu, November 30

Cara Send Money Akun AlertPay

Send money akun AlertPay. Anda sudah mengenal dan memiliki akun Alertpay? Bagi anda para pebisnis online sudah tak asing lagi tentunya. Alertpay penting dimiliki oleh para pebisnis online sebagai alat pembayaran online, lebih lengkapnya silahkan baca cara membuat akun alertpay dan cara verifikasi alertpay.
Pada kesempatan ini saya ingin menulis tentang cara mengirimkan uang (send money) dari akun alertpay ke akun alertpay lain.
Adapun langkah-langkahnya adalah:
1. Login dulu ke akun Alertpay Anda
2. Klik Send Money
3. Isi form yang tersedia;
    To            : isi email alertpay tujuan
    Amount    : tulis jumlah uang yang akan dikirim, misalnya  25 (tanpa satuan )
    Pada Purchase type pilih: other
    Pada Note : silahkan isi pesan, kalau tidak ada pesan kosongkan aja
4. Klik next
5. Akan tampil form validasi
    Pada payment methode pilih alertpay
    Pilih no shiping 
6. Klik send
Akan tampil tulisan ....succesfully....artinya proses pengiriman uang dari akun alertpay Anda telah berhasil. Pada bagian akhir ini juga akan ditampilkan laporan validasi data pegiriman. Jangan lupa setelah selesai anda log out ya dari alertpay. 
Untuk membantu Anda lebih memahami prosesnya anda juga bisa lihat video

Akhir akhir ini sering terjadi akun digital online (payment processor)dijebol aleh orang karena itu hendaknya selalu berhati-hati menjaga kerahasiaan akun. jangan sembarang membuka akun alat pembayaran seperti alertpay, paypal, liberty reserve.
Bila akun dijebol isinya bisa dikuras, hasil kerja online amblas. Berhati-hati dan selalu waspada!
Baca Selengkapnya

Sabtu, November 19

Ping Spesial Agar Googel Langsung Mengindeks Artikel

Ping spesial agar google langsung mengindeks artikel. Artikel cepat terindeks google menjadi salah satu keinginan dari para blogger, karena dengan cepat terindeks google maka artikel kemungkinan juga akan cepat muncul dihalaman pencarian. Banyak cara yang digunakan agar artikel mudah terindeks search engine. Salah satu cara mudah tetapi jangan sampai dikesampingkan adalah segera ping blog setelah posting, karena dengan cara ini update blog segera diperkenalkan ke banyak mesin pencari. Kali ini saya ingin berbagi tentang ping spesial agar Google langsung mengindeks artikel. Ping blog bisa dilakukan secara otomatis dan bisa manual. Ping otomatis berarti memasukkan informasi up date blog ke layanan ping blog otomatis.misalnya ke autopnger, pingtool, ping blog dan lainnya. Sedangkan ping manual hanya mendaftarkan update blog ke satu web layanan ping, contoh ping ke blogsearch google yang banyak dilupakan.
Mungkin diantara para blogger biasanya hanya melakukan ping blog ke layanan ping otomatis, karena mudah dan langsung ke banyak tempat. Tetapi sadarkah bahwa yang paling utama itu artikel cepat diindeks google? Karena Google merupakan rajanya mesin pencari. Kalau memang demikian kenapa ping ke banyak tempat sementara melupakan daftar ping ke google sendiri? Nah Google tentu akan lebih mendahulukan indeks pada blog yang langsung ping ke layanannya, dibanding yang menggunakan jasa ping perantara. Nah jika anda sependapat dengan hal itu maka dahulukan ping spesial ke blogsearch google, dijamin mudah dan gratis. Caranya buka situs blogsearch google http://blogsearch.google.com/ping, masukkan URL blog anda pada kotak your blog's address dan klik tombol submit blog. Maka dalam sekejap blog Anda akan masuk dalam daftar untuk segera diindeks google.
Anda bisa ping blog ke layanan tersebut setiap anda selesai melakukan update atau mengadakan perubahan pada blog, misalnya selesai posting, menambah gadget, ganti template, bahkan ada komentar pengunjung. Nah demikian dulu posting ping spesial hari ini semoga berguna bagi teman-teman.
Jika ada cara lain yang lebih bagus dari teman2 silahkan di share di sini, kita saling berbagi.


Baca Selengkapnya

Minggu, November 13

Trik Jitu Mempercepat Loading Blog dengan Compres CSS

Trik jitu mempercepat loading blog dengan compres css. Dalam anjangsana beberapa waktu yang lalu, saya terinspirasi oleh blog sobat Er'end yang cepat loadingnya, rahasianya ternyata compres css. Saya coba korek lebih banyak dengan sowan eyang Google. Setelah yakin blog inipun saya kompres, tapi bukan di keningnya he he ...
Mengapa blog perlu dikompres? ya ternyata bukan hanya orang yang perlu dikompres ketika demam. Kompres terhadap blog, tepatnya kompres css blog bertujuan untuk meringankan dan mempercepat loading blog, sehingga ketika ada pengunjung membuka blog tidak perlu menungu terlalu lama. Karena jika terlalu lama belum terbuka biasanya calon pengunjung keburu hengkang. Dengan kompres css, ukuran file css bisa diperkecil 80% dari aslinya tanpa mengurangi kualitas tampilan blog. Contoh pada blog ini sebelum kompres, seluruh css sebesar 17 ribu kb lebih, setelah dikompres tinggal kurang dari 3,5 ribu kb. Kompress css berarti dipadatkan, sehingga berpengaruh ke loading yang lebih ringan dan cepat.
Keungulan lain dari kompress css blog, anda tidak perlu mengurangi gadget yang membuat ramai dan cantik tampilan blog anda.

Cara untuk kompress css blog
1. Login ke blogger
2. Masuklah ke Edit html
3. Backup dulu blog anda dengan klik download template lengkap jika merasa perlu copy dulu css blog anda yang akan dikompres dan pastekan di notepad,untuk berjaga-jaga.
4. Ambil/potong semua kode CSS blog anda, yaitu semua kode yang terdapat antara kode <b:skin><![CDATA[/* sampai pada kode sebelum ]]></b:skin>
5. Buka website comprressor --> http://cssdrive.com/index.php/main/csscompressor 
6. Pastekan kode css blog anda di kotak besar yang tersedia
Anda setting :
Compression mode = pilih 'Super Compact'
Comments handling = pilih 'Strip ALL comments'
7. Klik compress-it
8. Kopi kode css yang sudah dikompress, lalu pastekan di tempat asal anda ambil tadi yaitu antara kode <b:skin><![CDATA[/* sampai pada kode sebelum ]]></b:skin>
9. Klik save atau simpan.
Nah sekarang coba  buka blog Anda, rasakan bedanya... beda  kan rasanya.
 
Baca Selengkapnya

Sabtu, November 12

Trik Mengaktifkan Fitur Simpan dan Keluar pada Mozilla Firefox 4

Ada perubahan tampilan pada browser Mozilla Firefox  versi 4 dari versi sebelumnya, yaitu Fitur Simpan dan Keluar tidak lagi ditemukan saat close. Kali saya akan share ringan tentang trik mengaktifkan fitur simpan dan keluar pada mozilla firefox 4. Biasanya jika kita membutuhkan satu atau beberapa tab yang masih kita perlukan, maka tab tersebut sengaja kita biarkan tersimpan saat kita close, sehingga ketika kembali online tidak perlu cari-cari lagi. Dengan tiadanya tombol simpan dan keluar tersebut maka tiap kita klik close maka tidak ada tab yang tersimpan, dan saat buka broser lagi maka harus mulai dari awal.
Sebelum melanjutkan, beberapa waktu yang lalu sayu juga sudah posting tentang cara memasang gambar headermembuat border cantik,dan membuat tabel dalam artikel, silahkan baca juga ya.  Yuk lanjut ...

Tombol simpan dan keluar ternyata bukan dihilangkan, hanya memang sengaja disimpan, kurang jelas apa alasannya, buktinya tombol tersebut dapat kembali dimunculkan dengan beberapa langkah.
Bagi Anda pengguna Mozilla ver 4 dan ingin kembali memunculkan tombol Save and Quit atau Simpan dan Keluar hanya perlu melakukan hal berikut :
1. Buka mozilla anda

2. Ketik --> about:config pada addres bar, lalu enter
3. Jika muncul peringatan klik tombol saya berjanji akan hati-hati 
4. Ketik --> browser.showQuiteWarning pada bar Filter

5. Ubah nilai false menjadi true, caranya klik ganda pada baris tulisan berwarna biru tersebut, otomatis akan berubah jadi true. Selain itu, pada versi 4 ini Tab windows berada di bawah menu bar.
Nah selamat ya, fitur simpan dan keluar sudah kembali muncul di browser mozilla anda saat close


 
Baca Selengkapnya

Kamis, November 10

Kesibukan Baru Para Guru Profesional

Kesibukan baru guru profesional Tugas dan peran guru sekarang ini menjadi semakin berat dan banyak. Di era semua guru harus bersertifikat profesi maka kesibukannya pun bertambah. Sesuai tuntutan guru profesional maka semua kegiatan dalam pembelajaran harus terncana, dan dikelola dengan baik. Sehingga pembelajaran dapat mencapai hasil yang diharapkan berupa mutu pendidikan yang berkualitas. Sebenarnya tugas guru memang tidak semata-mata mentransfer ilmu didepan kelas, melainkan kompleks dari persiapan, pelaksanaan, evaluasi, tindak lanjut, bimbingan, juga menangani berbagai permasalahan kesiswaan yang makin kompleks.
Namun di balik kompleksnya tugas dan pekerjaan guru tersebut sejak bergulirnya program pemberian tunjangan profesi guru, guru mendapat tambahan kesibukan baru yang terkait erat dengan pencairan tunjangan sertifikasi tersebut. Tiap tiga bulan sekali para guru harus menyerahkan berkas2 dari berbagai SK sampai ke daftar gaji, ke kantor dinas pendidikan kabupaten. Dalam pikiran sederhana Bapak/Ibu guru akan selalu muncul pertanyaan untuk apa berkas2 itu dikumpulkan tiap tiga bulan, toh bahannya juga sama? Apa bukan kerja yang sia-sia saja, apakah efektif? Yang makin membuat para guru bertanya-tanya dan setengah jengkel adalah sejak adanya sertifikasi guru, sudah beberapa kali harus mengganti buku rekening bank, sebagai persyaratan pencairan tunjangan sertifikasi. Dari Kantor Pos, ganti rekening BRITAMA, ganti lagi rekening BPD dan sekarang harus ganti lagi ke Rekening BRI yang ini ga boleh Britama tapi Simpedes, jadi Britamanya tidak terpakai.Hal ini dirasakan oleh para guru sangat janggal dan seolah jadi bahan permainan. Belum lagi tunjangan sertifikasi yang sering datang terlambat, antar kabupaten tidak serempak, wah wah ....bapak ibu guru merasa dipermainkan.
Tugas guru yang seharusnya fokus mendidik para siswanya harus terbagi dengan kesibukan lain yang dianggap guru tidak perlu. Dibalik kesibukan-kesibukan tersebut terbetik informasi akan dikembalikannya status guru sebagai pegawai pemda menjadi pegawai pusat, dan ini merupakan angin segar bagi para guru. Harapan besar nasib para guru dapat menjadi lebih baik. Apapun kebijakan pemerintah, yang jelas para guru hendaknya tetap eksis menjalankan tugas-tugasnya sebagai guru profesional dan tetap menjunjung tinggi Kode Etik Guru. Karena di tangan gurulah harapan besar kemajuan bangsa diletakkan. Semoga kesejahteraan guru semakin membaik, tunjangan semakin lancar, dan profesi guru makin dihargai.



 
Baca Selengkapnya

Selasa, November 8

Meningkatkan Disiplin Siswa

Meningkatkan disiplin siswa  memang penting untuk dilakukan. Karena sekolah merupakan tempat bagi generasi calon pemimpin bangsa menimba ilmu pengetahuan dan berinteraksi dalam dunia keilmuan. Disadari atau tidak oleh siswa, sekolah menjadi salah satu tempat pendadaran bagi mereka untuk belajar tentang banyak hal agar kelak menjadi orang yang eksis dan sukses. Disiplin menjadi salah satu faktor yang dapat membantu seseorang meraih sukses, tidak terkecuali disiplin pada siswa.
Menurut Johar Permana, Nursisto (1986:14), Disiplin adalah suatu kondisi yang tercipta dan terbentuk melalui proses dan serangkaian perilaku yang menunjukkan nilai-nilai ketaatan, kepatuhan, kesetiaan, keteraturan dan atau ketertiban. Sedangkan menurut Wikipedia (1993:119) tujuan disiplin sekolah adalah untuk menciptakan keamanan dan lingkungan belajar yang nyaman terutama di kelas.
Di dalam kelas, jika seorang guru tidak mampu menerapkan disiplin dengan baik maka siswa mungkin menjadi kurang termotivasi dan memperoleh penekanan tertentu, dan suasana belajar menjadi kurang kondusif untuk mencapai prestasi belajar siswa. Sebutan orang yang memiliki disiplin biasanya tertuju kepada orang yang selalu hadir tepat waktu, taat terhadap aturan, berperilaku sesuai dengan norma-norma yang berlaku, dan sejenisnya. Sebaliknya, sebutan orang yang kurang disiplin biasanya ditujukan kepada orang yang kurang atau tidak dapat menaati peraturan dan ketentuan berlaku, baik yang bersumber dari masyarakat, pemerintah atau peraturan yang ditetapkan oleh suatu lembaga tertentu, misalnya sekolah. Maman Rachman (1999:83) mengemukakan bahwa tujuan disiplin sekolah adalah : (1) memberi dukungan bagi terciptanya perilaku yang tidak menyimpang, (2) mendorong siswa melakukan yang baik dan benar, (3) membantu siswa memahami dan menyesuaikan diri dengan tuntutan lingkungannya dan menjauhi melakukan hal-hal yang dilarang oleh sekolah, dan (4) siswa belajar hidup dengan kebiasaan-kebiasaan yang baik dan bermanfaat baginya serta lingkungannya.
Membicarakan disiplin siswa, tidak terlepas dari persoalan prilaku negatif pada diri siswa, yang akhir-akhir ini semakin memprihatinkan. Berbagai tindak negatif dilakukan para pelajar di sekolah dari nyontek, bolos, memeras, sampai pelanggaran diluar sekolah seperti buat geng, berkelahi (tawuran) penyalahgunaan narkoba, sex bebas, mencuri sampai pada pelanggaran-pelanggaran  yang lebih membahayakan/merugikan diri sendiri dan orang lain.
Perilaku siswa terbentuk dan dipengaruhi oleh berbagai faktor, antara lain faktor lingkungan, keluarga dan sekolah. Tidak dapat dipungkiri bahwa sekolah merupakan salah satu faktor dominan dalam membentuk dan mempengaruhi perilaku siswa. Di sekolah seorang siswa berinteraksi dengan para guru yang mendidik dan mengajarnya. Sikap, teladan, perbuatan dan perkataan para guru yang dilihat dan didengar serta dianggap baik oleh siswa dapat meresap masuk begitu dalam ke dalam hati sanubarinya dan dampaknya kadang-kadang melebihi pengaruh dari orang tuanya di rumah. Sikap dan perilaku yang ditampilkan guru tersebut pada dasarnya merupakan bagian dari upaya pendisiplinan siswa di sekolah. Semua bentuk ketidak disiplinan siswa di sekolah tentunya memerlukan upaya penanggulangan dan pencegahan.
Beberapa usaha yang dapat dilakukan sekolah adalah;
1. Guru hendaknya bisa menjadi contoh dalam berdisiplin, misalnya tepat waktu. Siswa tidak akan memiliki disiplin manakala melihat gurunya sendiri juga tidak disiplin. Guru harus menghindari kebiasaan masuk menggunakan jam karet, molor dan selalu terlambat masuk kelas.
2. Memberlakukan peraturan tata tertib yang jelas dan tegas, sehingga mudah untuk diikuti dan mampu  menciptakan suasana kondusif untuk belajar
3. Secara konsisten para guru terus mensosialisasikan kepada siswa tentang pentingnya disiplin dalam belajar untuk dapat mencapai hasil optimal,  melalui pembinaan dan yang  lebih penting lagi melalui keteladanan.

Baca Selengkapnya

Minggu, November 6

Mencontoh Pola Pendidikan Nabi Ibrahim a.s

Hingga saat ini pendidikan masih sering mendapat sorotan dari berbagai pihak. Hal ini boleh jadi disebabkan kegamangan masyarakat melihat fenomena para pelajar yang justru sering muncul dalam berita2 kriminal, tindak kekerasan, keributan, tawuran sesamanya, narkoba bahkan sex bebas. Mengapa para pelajar seolah kehilangan jati diri sebagai orang terdidik, terpelajar yang seharusnya dapat memilih dan memilah dengan cerdas yang baik dan benar? Apa yang salah dalam pendidikan kita? gurukah, anak didikkah, kurikulum kah atau apa dan siapa?tidak bijak kiranya jika kita menuding satu pihak yang bersalah dan membenarkan pihak yang lain. Yang jelas kita tidak boleh menutup mata atas terjadinya dekadensi moral anak didik kita dewasa ini.
Terkait dengan makin merosotnya moral para pelajar, ada baiknya kita melihat dan belajar dari pola pendidikan Nabi Ibrahim a.s yang telah terbukti melahirkan generasi berpredikat nabi, yaitu Ismail a.s, bahkan kisah perjalanannya menjadi napak tilas pelaksanaan ibadah haji. Pola pendidikan yang dijalankan Nabi Ibrahim a.s dapat dijelaskan:
1. Visi Pendidikan : visi pendidikan Ibrahim adalah mencetak generasi saleh, yang hanya menyembah Allah SWT. Visi ini diterpakan dengan konsisten sehingga benar-benar menjadi pedoman jangka panjang yang mantap. Generasi yang saleh, taat menjalankan perintah Allah SWT akan mampu menjadi kuat, tangguh terhadap godaan duniawi yang cenderung menyesatkan.
2. Misi Pendidikan: mengantarkan anak-anaknya mengikuti ajaran Islam secara total (kaffah) Dengan menjalankan Islam secara total dimaksudkan untuk memproteksi diri dari kontaminasi budaya, sifat, dan prilaku buruk, serta dapat berlaku santun penuh cinta kasih pada sesama, karena Islam dalah rahmatan lil alamin.
3. Muatan Pendidikan: muatan pendidikan yang diajarkan Ibrahim sudah lengkap, terdiri dari tilawah untuk pencerdasan intelektual, tazkiyah untuk penguatan spiritual, taklim untuk pengembangan ilmu pengetahuan dan hikmah sebagai panduan operasional dalam amal kebajikan.
4. Lingkungan Pendidikan; bersih dari virus aqidah dan akhlak. Agar anak berhasil dalam menempuh pendidikan memang selayaknya dijauhkan dari lingkungan yang buruk, karena lingkungan mempunyai andil besar dalam pembentukan sikap dan prilaku anak.
Menilik empat unsur dalam pola pendidikan Nabi Ibrahim bukan berarti kita sama sekali tidak mengerti atau tidak peduli, namun masalah pendidikan memang sangat komplek. Namun kompleksitas masalah pendidikan itu tidak boleh membuat kita tutup mata. Kemerosotan moral anak-anak menjadi tanggung jawab semua elemen masyarakat untuk menghentikannya.
Kiranya tidak salah bila usaha tersebut dimulai dari tiap keluarga, dengan menciptakan susana yang kondusif bagi berkembangnya nilai-nilai agama, kasih sayang, tanggung jawab, kerja keras dan disiplin pada seluruh anggota keluarga. Orang tua harus mampu menjadi teladan bagi anak-anaknya.
Masyarakat hendaknya juga mengambil peran aktif, peduli terhadap kondisi pendidikan dengan ikut menciptakan dan menjaga  efektifitas norma-norma yang berlaku sehingga mampu menetralisir efek buruk yang berkembang dilingkungannya.
Para pendidik (guru) dalam menjalankan tugas hendaknya bukan sekedar transfer ilmu, tetapi benar-benar mampu menjadi orang yang bisa digugu dan ditiru oleh anak didiknya. Guru adalah teladan bagi siswanya. Untuk itu diperlukan guru profesional, yang bukan semata-mata mengajar, tetapi juga mendidik, membimbing dan memberi contoh bagi anak didiknya. Sekolah hendaknya bukan sekedar tempat untuk belajar secara verbal, tempat hafalan berbagai teori, tetapi yang lebih penting justru menjadi  tempat belajar memperdalam nilai-nilai luhur dan pembentukan kepribadian. Sekolah hendaknya mampu mendidik para siswa taat terhadap ajaran agamanya, memiliki kepribadian luhur, menjunjung tinggi nilai kasih sayang, disiplin dan tekun.


Baca Selengkapnya

blogger templates | Make Money Online